Sukses??? semua orang pasti ingin menjadi sukses. Banyak orang mencari kesuksesan dari referensi buku, teman, atau sumber luar lainnya. Tetapi di atas semua itu, inti dari kesuksesan ada dalam diri kita sendiri. Kesadaran bahwa andalah yang bertanggung jawab 100 % terhadap hidup anda. Inilah kunci utama dari semua cara menjadi sukses.
Dari semua cara menjadi sukses, kesadaran inilah yang harus dipunyai seseorang sebelum melangkah lebih jauh. Jim Rohn, seorang filsuf pernah mengakatakan bahwa anda tidak bisa menyewa orang lain berolahraga untuk anda. Dengan kata lain bila anda mau sehat, anda sendiri yang harus berolahraga, bukan orang lain. Sama dengan perjalanan menuju sukses, anda tidak bisa menyewa orang untuk mendaki jalan sukses anda. Anda sendirilah yang harus mendakinya.
Hal ini memang sangat mudah dilakukan bagi orang yang "YAKIN ATAS KESUKSESANNYA". Orang-orang ini sudah melihat kesuksesan di dalam pikirannya, lalu yang harus ia lakukan hanyalah menjalani pendakian atau proses menuju puncak kesuksesan tersebut. Sama seperti Walt Disney, ketika orang dan teman-temannya mengejek dia tentang tanah tandus yang ia beli untuk dijadikan Disney World yang pertama. Ia bukannya mundur tapi membulatkan tekad untuk membangun dunia impiannya itu. Akhirnya Disney World yang pertama berhasil dibangun walaupun ia tidak sempat melihatnya. Tetapi walaupun begitu, ternyata ia telah melihatnya di dalam pikirannya. Ia sudah melihat dunia impiannya dibangun di dalam pikirannya. Jika ia masih hidup, maka ia akan melihat kesuksesan untuk yang kedua kalinya. Jadi orang yang sukses akan melihat impiannya menjadi kenyataan dua kali dalam hidupnya. Pertama dalam pikirannya dan kedua benar-benar menjadi kenyataan.
Orang-orang sukses adalah orang yang hidup dengan mimpi-mimpinya dan berusaha dengan konsisten untuk menjadikan mimpinya sebagai kenyataan. Wright bersaudara, bermimpi untuk bisa terbang. Mereka berdua hanyalah tukang bengkel sepeda, mereka sempat ditertawakan dan dianggap gila. Tapi mimpi mereka begitu kuatnya sehingga mereka pun berupaya keras untuk menjadikan mimpinya menjadi kenyataan. Harus kita akui mimpi itu sekarang bukan lagi sekedar mimpi tetapi sudah menjadi kenyataan. Di abad ini, sudah banyak orang yang bisa terbang dengan pesawat. Dan harus kita akui bahwa mimpi merekalah (Wrigth bersaudara) yang menerbangkan dunia ini.
Sekali lagi jika keinginan untuk sukses sudah merasuki jiwa dan pikiran anda maka langkah selanjutnya berupaya untuk mewujudkannya. Anda sudah tidak memerlukan energi yang besar untuk membuat momentum dalam hidup anda. Momentum terbesar yang anda perlukan sekali lagi terletak pada diri anda sendiri dan keputusan yang anda ambil. Ada seorang pendaki gunung diwawancarai oleh wartawan, dan ditanyakan mengapa ia bisa sukses mendaki gunung yang tinggi. Ia menjawab :"Pertama sekali saya menaruh hati saya di puncak gunung tersebut. Langkah selanjutnya adalah hanya membawa badan saya ini bertemu dengan hati saya di puncak gunung tersebut." Wow, sungguh jawaban yang luar biasa bukan..?
Ada yang mengatakan bahwa perjalanan jauh harus dimulai dari langkah pertama. Apakah langkah pertama dalam kesuksesan? Bermimpilah, yakinilah, dan imanilah bahwa mimpi anda akan menjadi kenyataan. Percuma bila anda bermpimpi kalau anda sendiri tidak yakin mimpi itu akan menjadi kenyataan.
Confucius pun pernah mengatakan bahwa jangan mengubah cita-cita kita tapi ubahlah langkah untuk mecapai cita-cita tersebut. Setelah anda meyakini akan mimpi atau cita-cita anda, langkah selanjutnya hanyalah menjalankan keputusan yang telah diambil untuk menyukseskan mimpi tersebut. Ketika keputusan telah diambil, jalanilah dengan penuh komitmen.
Semua cerita sukses manusia di bumi ini selalu dimulai dari mimpi yang tidak masuk akal. Tapi mereka menjalaninya dengan penuh komitmen sehingga sesuatu yang tidak mungkin menjadi mungkin dengan kemauan untuk menjalaninya. Kalau anda yakin bisa untuk mencapainya maka sukses yang akan menjadi hadiah untuk anda.
Kata kunci yang harus kita semua ingat adalah : Batas antara mungkin dan tidak mungkin hanyalah pikiran kita sendiri. Jika anda meyakini sebagai mungkin untuk dilakukan maka terjadilah yang tidak mungkin itu menjadi mungkin.
Percayalah, yakinilah dan imanilah bahwa kesuksesan adalah milik semua orang. Anda pun bisa memilikinya. Jika anda mempunyai tanggung jawab terhadap kehidupan anda maka langkah awal sudah di tangan anda.
KEBAHAGIAAN ADALAH PILIHAN
(disadur dari berbagai sumber)
-
0 komentar:
Posting Komentar